Sukoharjo (15/11/2024) Kasdim 0726/Sukoharjo Mayor Inf Mochklisin mewakili Dandim 0726/Sukoharjo menghadiri kegiatan Apel Siaga Bencana Kabupaten Sukoharjo bertempat di Halaman Setda Pemkab Sukoharjo, Kamis(14/11/2024).
Hadir dalam kegiatan, Sekda Kab. Sukoharjo H. Widodo, S.H., M.H. mewakili Plt Bupati Sukoharjo, jajaran Forkopimda Kab. Sukoharjo, Kasat Samapta AKP Sri Haryanto, S.Sos. mewakili Kapolres Sukoharjo, jajaran Kepala OPD Pemda Kab. Sukoharjo, Muspika se-Kab. Sukoharjo, peserta apel dari berbagai unsur kebencanaan, tamu undangan.
Dalam sambutan Plt. Bupati Sukoharjo yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Sukoharjo menghimbau agar seluruh peserta apel dan masyarakat Kabupaten Sukoharjo meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi ancaman bencana banjir, tanah longsor maupun angin kencang.
"Apel siaga bencana dimaksudkan untuk antisipasi terhadap dampak yang mungkin timbul dalam musim penghujan saat ini dan menyikapi perkembangan kebencanaan akhir-akhir ini," kata Sekda.
Setelah Apel Siaga Bencana di lanjutkan pemeriksaan / Peninjauan alat peralatan Siaga Bencana. Menurut data BPBD Sukoharjo, secara geografis wilayah Sukoharjo dilintasi Sungai Bengawan Solo dan sejumlah anak sungai sehingga rawan terjadinya bencana banjir. Termasuk juga wilayah perbukitan di Sukoharjo selatan yang rawan bencana tanah longsor.
Sementara itu, Kasdim 0726/Sukoharjo Mayor Inf Mochklisin mengatakan, bahwa setiap menghadapi perubahan cuaca, pihaknya sudah menyiapkan personel serta melakukan pemetaan terhadap daerah rawan bencana alam di wilayah Kabupaten Sukoharjo.
"Personel TNI juga siaga bencana termasuk seluruh Koramil jajaran Kodim 0726/Sukoharjo. Kita siap melaksanakan operasi bantuan penanggulangan bencan alam, termasuk beberapa peralatan yang kita punya juga siap digunakan dan siap diterjunkan sewaktu-waktu," pungkas Kasdim.