Sukoharjo (29/02/2024) – Dalam rangka karya bhakti TNI Satkowil anggota Kodim 0726/Sukoharjo, bergotong royong dengan warga masyarakat melaksanakan pembangunan tempat ibadah Masjid Al-Fajar di Dk. Pronojayan desa Pranan kecamatan Polokarto, Kabupaten Sukoharjo, Rabu (28/02/2024).
Dalam kegiatan karya bakti ini, anggota Kodim 0726/Sukoharjo bersama warga masyarakat bahu membahu dalam membangun Masjid. Selain budaya gotong royong yang tetap terjaga, kemanunggalan TNI dan rakyat pun juga akan semakin kokoh dengan hadirnya anggota Kodim 0726/Sukoharjo di tengah-tengah warga dalam kegiatan ini.
Selain itu karya bhakti bersama warga masyarakat menjadikan kekompakan dan terbentuk jalinan silaturrahmi serta mempererat hubungan kekeluargaan
"Melalui kegiatan karya bakti akan terjalin kerjasama yang baik antara TNI dengan masyarakat. Sehingga, akan tercipta kemanunggalan TNI Rakyat yang semakin kuat. Kegiatan ini juga merupakan upaya kami untuk mewujudkan secara nyata pengabdian TNI dan bentuk kepedulian kami selaku Babinsa yang selalu bersama-sama warga dalam setiap kegiatan di wilayah binaan, ” ucap Sertu Suyono salah satu anggota Kodim yang ikut dalam karya bhakti.
“Masyarakat masih sadar akan pentingnya hidup bergotong royong, yang saat ini sudah agak luntur dimakan oleh waktu. Apalagi ini adalah kegiatan yang sangat mulia karena membuat rumah ibadah bagi umat muslim,” Pungkasnya.