Sukoharjo (23/11/22) Pembangunan RTLH Babinsa Masuk Dapur milik Ibu Rantiyem warga RT 01/RW 03 Dusun Babalan Desa Tawang Kec. Weru Kab. Sukoharjo terus dilanjutkan oleh anggota Kodim 0726/Skh bersama warga. Hari ini, Rabu (23/11/22) tampak anggota TNI bersama warga tengah membuat adukan semen dan pasir sebagai bahan lepan dinding rumah yang sedang dikerjakan.
Pengerjaan lepan dinding pembangunan RTLH Babinsa Masuk Dapur milik Ibu Rantiyem warga RT 01/RW 03 Dusun Babalan Desa Tawang Kec. Weru Kab. Sukoharjo terus dikerjakan, Progres pekerjaan cukup bagus, diharapkan seluruh pekerjaan akan selesai tepat waktu.
"Pemasangan lepan merupakan salah satu pekerjaan finishing pada sektor dinding, tentunya pekerjaan ini mebutuhkan banyak ketelitian agar permukaan dinding nantinya rata sehingga memudahkan pengacian, kita terus kebut berpacu dengan cuaca hujan yang terkadang turun di siang hari, " tukas Serka Purwanto Babinsa Koramil 04 Tawangsari wilayah desa Tawang.
Sebagai Babinsa di wilayah Serka Purwanto terus melaksanakan pemantauan pekerjaan pembangunan RTLH Babinsa Masuk Dapur yang merupakan salah satu Program dari KASAD dalam rangka untuk mengatasi kesulitan rakyat di seklilingnya. Dengan harapan dengan adanya program ini, keberadaan TNI ditengah warga masyarakat semakin dapat dirasakan kehadiran serta manfaatnya bagi rakyat.