Pengecekan Minyak Goreng Terus Dilakukan Koramil Bulu, Guna Ketahui Harga Di Pasaran


SUKOHARJO-Guna mengetahui kondisi terkini harga minyak goreng dipasaran, Peltu Subyiyantoro dan Serda Suwardi Babinsa Koramil 03/Bulu Kodim 0726/Sukoharjo melaksanakan pengecekan harga minyak goreng di kios-kios pasar tradisional Bulu kecamatan Bulu kabupaten Sukoharjo, Kamis(30/06/2022).

Peltu Subyiyantoro mengatakan kegiatan ini dilakukan bertujuan untuk membantu masyarakat dalam pemantauan ketersediaan dan harga minyak goreng di pasar khususnya minyak goreng curah.

“Kami dari Koramil melaksanakan pengecekan langsung, terutama ke penjual sembako dan kios yang menjual minyak goreng, untuk mencegah para pelaku usaha yang berusaha memanfaatkan situasi untuk memperoleh keuntungan dengan melakukan penimbunan bahan sembako terutama minyak goreng,” tutur Peltu Subyiyantoro.

Babinsa Bulu berharap kepada pelaku usaha sembako dipasar wilayah Bulu untuk tidak menaikkan harga pasaran sesuai ketentuan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah.