Sukoharjo (13/04/22) Dengan diberlakukannya PPKM Level 2 di wilayah Kabupaten Sukoharjo, maka sejumlah kegiatan dan mobilitas masyarakat harus tetap senantiasa disiplin melaksanakan Prokes, sebagai bentuk dukungan terhadap Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2 di Kabupaten Sukoharjo.
PPKM Level 2 ini masih diberlakukan dalam rangka untuk memutus laju penyebaran kasus Covid 19 di wilayah Sukoharjo. Operasi Yustisi, Himbauan dan edukasi terus dintensifkan dalam rangka mendisiplinkan warga masyarakat tentang pelaksanaan protokol kesehatan ditengah pandemi covid 19.
Dalam kegiatan tersebut selain melaksanakan edukasi prokes aparat juga melaksanakan tindakan pencegahan supaya tidak terjadi kerumunan masyarakat, Serta membagikan masker dan menghimbau agar para warga yang sedang melintas jalan, aparat juga melaksanakan sosialisasi pelaksanaan PPKM level 2 tersebut.
"Kegiatan ini kita laklsanakan dalam rangka percepatan penaggulangan covid 19, kita harus semakin intensif melaksanakan edukasi, himbauan dan sosialisasi Prokes, untuk itu kesadaran warga masyarakat harus kita gugah agar tetap waspada dan disiplin agar pandemi covid 19 segera berakhir," tukas Peltu Bambang Suwarso.