harjo (26/09/21) Pengacian dinding di lokasi RTLH milik bapak Ngatemin warga dukuh Majasto Rt 01/08 terus dilanjutkan. Salah satu sasaran fisik TMMD Reguler ke 112 Kodim 0726/Sukoharjo ini masih dalam tahap progress sekitar 70 %.
"Masih dilanjutkan pekerajaan sana-sini, diantaranya adalah menyelesaikan pengacian dinding dan pemlesteran lantai, kita sedang fokus kepada dua pekerjaan itu sekarang,"ungkap Babinsa Serda Yulianto.
Pembangunan rumah tidak layak huni di Desa Majasto ini ada 3 lokasi, semuanya sedang dikebut pengerjannya oleh Tim Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-112 Kodim 0726/Sukoharjo bersama warga masyarakat.
"Kita upayakan secara maksimal, sesuai dengan rencana program TMMD, sasaran fisik RTLH akan kita selesaikan sesuai target waktu yang telah ditentukan yaitu sebelum dilaksanakannya penutupan TMMD, progress RTLH milik bapak ngatemin ini saja sudan diatas 70% hari ini, padahal baru memasuki hari ke 12 TMMD, cepat sekali progressnya, " kata kepala Desa Majasto Rudi Hartono.
" Yang lebih penting kita ingat bahwa lewat program TMMD Ke 112 Kodim 0726/Sukoharjo ini, kita tidak hanya berorientasi kepada sasaran fisik dan kesejahteraan saja yang diutamakan, namun juga memupuk kembali jiwa gotong royong, menjaga rasa persatuan dan kesatuan, mempererat ikatan silaturahmi TNI - Rakyat yang harus terus dibina dan dipupuk, sehingga kemanunggalan TNI _ Rakyat semakin solid," imbuh kepala desa Majasto tersebut panjang lebar.