Sukoharjo (06/02/19) Rapat Koordinasi Kewilayahan (Rakorwil) Kecamatan Polokarto dilaksanakan di ruang rapat Kantor Kecamatan polokarto, pada hari Senin (04/02) pukul 10.00 wib, membahas tentang perkembangan situasi wilayah di Kecamatan Polokarto.
Situasi wilayah ini perlu menjadi perhatian bersama berkaitan dengan suhu politik masyarakat menjelang akan digelarnya Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden yang akan digelar pada bulan April 2019. Selain suhu politik rapat juga mengantisipasi situasi wilayah lain yang berkaitan dengan kondusifitas wilayah yang bisa diantisipasi baik dari segi keamanan maupun hal-hal lain yang berkaitan dengan perubahan cuaca ekstrem akhir - akhir ini.
Hadir dalam kegiatan rapat diantaranya Camat Polokarto bapak Pardi, S.Sos, Danramil 11 Polokarto Kapten Arh Tavif Joko Susilo, Kapolsek Polokarto AKP Aris Dwi Handoko, SH, Kepala Desa se-Kecamatan Polokarto, Kasi Kesos Kec.Polokarto Bp.Wanto, S.Sos dan Ketua UPK/PNPM Mandiri Kec.Polokarto Ibu Rini Wahyuni.
Situasi wilayah ini perlu menjadi perhatian bersama berkaitan dengan suhu politik masyarakat menjelang akan digelarnya Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden dan Wakil Presiden yang akan digelar pada bulan April 2019. Selain suhu politik rapat juga mengantisipasi situasi wilayah lain yang berkaitan dengan kondusifitas wilayah yang bisa diantisipasi baik dari segi keamanan maupun hal-hal lain yang berkaitan dengan perubahan cuaca ekstrem akhir - akhir ini.