PERINGATI HUT RI KE 73 KECAMATAN TAWANGSARI GELAR WAYANG KULIT DI SMP 4 TAWANGSARI

Sukoharjo (27/08/18) Bertempat di SMPN 4 Tawangsari desa Grajegan Kecamatan Tawangsari dilaksanakan acara Peringatan HUT RI ke73 sekaligus peringatan Hari jadi Kabupaten Sukoharjo serta Dies Natalis ke 22 SMPN 4 Tawangsari dengan pagelaran Wayang Kulit dengan Lakon Ki Semar Bangun Kayangan dengan dalang Ki Sukadi dan Ki Pamuji Haryanto, Spd. M.Pd.




Pagelaran wayang ini selain dalam rangka peringatan HUT RI ke73 sekaligus peringatan Hari jadi Kabupaten Sukoharjo serta Dies Natalis ke 22 SMPN 4 Tawangsari juga dalam rangka nguri-uri baudaya jawa yang menjadi nafas masyarakat Sukoharjo. Sudah ratusan tahun acara nonton wayang kulit menjadi salah satu sarana hiburan bagi masyarakat Sukoharjo. Sejak awal wayang digunakan, wayang kulit memiliki banyak fungsi mulai dari sebagai media penyuluhan atau pendidikan, dakwah, penerangan, penyebaran agama/dakwah, hiburan, hingga promosi dan masih banyak lagi.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Kadis P dn K kabupaten Sukoharjo Bp. Drs Sudarno M. Pd, anggota DPRD Provinsi Jateng Bp Sony Sumarsono, Camat Tawangsari Bp Suyadi Widodo S. Sos, Danramil 04/Tawangsari Kapten Inf Suroto, Waka Polsek Tawangsari Ipda Sidi Purnama, Sekcam Bp Bambang Sumiratno, para Kepala Sekolah SMA, SMK, SMP, SD se kecamatan Tawangsari, Kepala Desa se kecamatan Tawangsari, Anggota Paskibraka kecamatan Tawangsari Th 2018 serta para warga masyarakat Ds Grajegan kurang lebih 300 orang.