KORAMIL 10 MOJOLABAN GELAR HALAL BIHALAL DILANJUTAN PENGECEKAN GULA DARAH

Sukoharjo (02/07/18) Bertempat di Koramil 10 Mojolaban Dukuh Pondok Ds Demakan Kecamatan Mojolaban, Sukoharjo pada hari Sabtu (30/06) pukul 10.00 sd 12.00 wib telah berlangsung acara halal bihalal Keluarga Besar Koramil 10 Mojolaban dengan komponen masyarakat di sekitarnya, dilanjutkan kegiatan Pengecekan Gula Darah, Kolesterol dan Asam Urat oleh Petugas Puskesmas Mojolaban.




Penngecekan kesehatan ini guna mengontrol kondisi kesehatan para anggota Koramil 10 Mojolaban dan keluarganya. Fungsi cek darah atau pemeriksaan laboratorium dapat menceritakan banyak hal tentang kesehatan tubuh kita. Bahkan, hampir dua-pertiga kondisi kesehatan tubuh kita bisa dilihat dari data hasil tes darah yang akurat ini. Data ini tentu saja tidak hanya penting untuk mengobati penyakit, tetapi juga berguna bagi kita dalam memonitoring kesehatan tubuh secara keseluruhan.




Kegiatan yang diikuti ± 60 orang ini dihadiri Kapten Inf Sunarto (Danramil 10 Mojolaban) beserta keluarga, anggota Koramil 10 Mojolaban beserta keluarga, ibu Ika Sulistyaningrum A.Mk (Petugas Puskesmas Mojolaban) dan ibu Timur Estikari A.Mkg (Petugas Puskesmas Mojolaban).