PARA BABINSA CEK PERKEMBANGAN PERTUMBUHAN POHON PROGRAM PENGHIJAUAN

Sukoharjo (08/02/18) Secara terprogram Kodim 0726/Sukoharjo senantiasa membantu memperbaiki kondisi lingkungan di wilayahnya dengan program-program penghijauan. Program penghijauan ini nyata sangat bermanfaat membantu memperbaiki kerusakan-kerusakan lingkungan akibat terjadinya pemanasan global.


Terbukti secara ilmiah bahwa 1 batang pohon mampu menyerap panas 8x lebih banyak, menghasilkan Oksigen (O2) sebanyak 1/2 Kg/Hari/Pohon, menyerap Karbondioksida (CO2) 14 Kg/Tahun dari polusi udara yang dihasilkan dari pabrik dan kendaraan bermotor serta menyerap debu, memberikan keteduhan bila duduk di bawah pohon pada siang hari, mencegah erosi/tanah longsor, mencegah banjir, mencegah terjadinya kekeringan saat musim kemarau dan mencegah serta mengurangi Dampak Pemanasan Global (Global Warming). Selain itu akar pohon berfungsi untuk menyerap air ke tanah, mengikat butir-butir tanah dan mengikat air di pori tanah.

Melihat betapa besar potensi manfaat pohon untuk memperbaiki kondisi lingkungan ini, Dandim 0726/Sukoharjo Letkol Inf Chandra Ariyadi Prakosa, S.IP,M.Tr (Han) melalui Pasiterdim memerintahkan kepada jajarannya untuk senantiasa mengecek perkembangan pertumbuhan pohon-pohon yang telah ditanam dalam program-program penghijauan selama ini.

Pelda Siswanto Bati Tuud Koramil 10 Mojolaban beserta anggotanya pada hari Rabu (07/02) melaksanakan perkembangan/pertumbuhan pohon yang di tanam pada minggu ke 3 Nopember 2017 yang berlokasi di Ponpes Al Amin Palur Rt 2/ 5 Palur Wetan Palur Kecamatan Mojolaban. Pengecekan dilaksanakan pada 14 batang pohon yang terdiri atas Rambutan 3 batang, Mangga 2 batang, Klengkeng 2 batang, Alpukat 3 batang, Sawo 1 batang dalam keadaan kondisi pohon hidup dan tampak subur.

Sedangkan pohon-pohon yang ditanam pada tempat/lokasi Sepanjang jalan Veteran di depan Makoramil 10 Mojolaban sampai pintu masuk Yonif 413 Kostrad Mojolaban meliputi jenis pohon Mahoni 30 batang dengan kondisi 20 batang dengan pertumbuhan baik dan sehat, sedangkan 20 pohon dalam kondisi mati. Pohon-pohon ini ditanam pada minggu ke 2 Februari 2015.



Sementera itu di wilayah Koramil 03 Bulu Pelda Sularno bersama para anggota Koramil lainnya melaksanakan pengecekan perkembangan/pertumbuhan 35 pohon mahoni yang ditanam pada bulan Juni 2016 di sepanjang jalan depan SMKN 5/Sukoharjo,dimana semua pohon tampak dalam keadaan baik dan sebur. Selain pengecekan pertumbuhan kegiatan juga dilanjutkan dengan perawatan tanaman dengan menyiangi tumbuhan gilma pengganggu di sekitar pohon.