KUNJUNGAN DIRJEN HOLTIKULTURA KEMENTAN DI MAJASTO

Sukoharjo (21/12/17) Desa Majasto Kecamatan Tawangsari Kabupaten Sukoharjo, pada hari Rabu (20/12) pukul 11.00 s.d 12.00 WIB mendapatkan kunjungan kerja dari Dirjen Holtikultura Kementerian Pertanian tahun 2017. Pasiter Kodim 0726/Sukoharjo Lettu Inf Mardiyanto beserta Danramil 04 Tawangsari Kapten Inf Suroto berkesempatan mendampingi kunjungan tersebut.




Kunjungan dari Dirjen Holtikultura Kementerian Pertanian bertempat di lahan sawah milik bapak Wanto warga desa Boto RT 02/11 Majasto,Tawangsari. Areal sawah yang memiliki luas lahan 4200 m ini berada di bawah paguyuban Kelompok Tani Sido Makmur dengan jenis tanaman padi Inpari 33 dengan perolehan panen 3.2 Ton. Seperti kita ketahui kelebihan dari Inpari 33 ini adalh tahan terhadap wereng batang coklat biotipe 1, 2, dan 3.


Didampingi pejabat Dinas pertanian dan perikanan kabupaten Sukoharjo ibu Ir. Diah,M.Si, Ka UPTD Tawangsari Bp Mujidi, Pasirter Dim 0726/Sukoharjo Lettu Inf Mardiyanto dan Danramil 04/ Tawangsari kapten Inf Suroto dan Babinsa Majasto Koptu Yulianto Dirjen Holtikultura Kementerian Pertanian melaksanakan kegiatan ini hingga pukul 22.00 WIB selesai dan kembali lagi ke Sukoharjo.