ANGGOTA KORAMIL 10 MOJOLABAN PAM TEST SELEKSI PERANGKAT DESA BARU

Sukoharjo (12/12/17) Selain di Kecamatan Polokarto pada hari ini Selasa tanggal(12/12) pukul 08.00 sd 11.30 Wib di Gedung Sri Rahayu Desa Wirun Kecamatan Mojolaban Kab Sukoharjo juga dilaksanakan Test tertulis seleksi perangkat Desa se Kecamatan Mojolaban. Babinsa Koramil 10 Mojolaban Kodim 0726/Sukoharjo Serma Agus Budianto mewakili Danramil 10 mojolaban berkesempatan turut memantau jalannya kegiatan tersebut.


Dalam keterangannya Ketua Panitia Hernowo Subakdo Amd (Kasi Pemerintahan Kec Mojolaban) menuturkan, "Dengan peserta sejumlah 322 orang, alhamdulillah Gedung Sri Rahayu ini masih mampu menampung para peserta dengan nyaman, sehingga diharapkan dapat berkonsentrasi mengejakan soal-soal ujian dengan baik".



Termasuk para peserta, panitia dan para pendukung kegiatan tercatat sekitar 375 orang, berada dalam titik kegiatan ini, hadir para pejabat kecamatan diantaranya bpk Iwan Setiyono, S.Stp, M.Hum (Camat Mojolaban), Akp Priyono SH MH ( Kapolsek Mojolaban), Serma Agus (Babinsa Koramil 10 Mojolaban) mewakili Danramil, Kepala Desa se Kec Mojolaban. Tampak pula para personel pengamanan dari anggota Koramil 10 Mojolaban dan anggota Polsek Mojolaban.

Setelah acara do'a dan sambutan dari bapak Iwan Setiyono,S.STP. M.Hum (Camat Mojolaban) pada pukul 08.50 Wib dilaksanakan pembagian soal-soal kepada peserta Seleksi, waktu pengerjaan soal hingga batas waktu pukul 11.15 wib. Selama kegiatan berjalan dengan aman, tertib dan kondusif.