DANRAMIL DAN ANGGOTA HADIRI JARING KANGMAS

Sukoharjo (27/10/17) Jaring Kangmas merupakan program Polres Sukoharjo sebagai sarana komunikasi sosila dengan masyarakat. Pada hari Kamis (26/10) pukul 19.50 sd 23.00 di Pendopo Kec Bendosari Kab Sukoharjo Danramil 12 Bendosari Kapten Arh Gunarjo beserta para anggota KOramil 12 Bendosari mengahdiri acara "JAGONGAN RINGAN NGOBROL KAMTIBMAS" ( Jaring Kamtibmas ) Polres Sukoharjo bersama AKBP IWAN SAKTIADI,S.I.K MH.M.si ( Kapolres Sukoharjo) yang di hadiri sekitar 200 orang.


Acara Jaring Kangmas (Jagongan Ringan Ngobrol Kamtibmas) ini dapat menyerap berbagai keluhan yang ada di masyarakat, dan dapat di sampaikan langsung kepada Kapolres melalui obrolan ringan dan santai seputar keamanan dan ketertiban wilayah. Selain menampung keluhan masyarakat juga untuk memberikan kesadaran bahwa tangung jawab keamanan dan kenyamanan masyarakat tidak hanya menjadi tangung jawab aparat keamanan, akan tetapi peran masyarakat dalam menciptakan suasana kondusif adalah yang terpenting.


Hadir dalam acara tersebut selain Kapolres dihadiri juga para pejabat Polres Sukoharjo, Ibu titik anggota DPRD fraksi PDI P, AKP ZUNAIDI (Kapolsek Bendosari) beserta anggota, SUKITO S sos (Camat Bendosari),Kapten Arm Gunarjo (Danramil Bendosari) beserta anggota, Sekcam Bendosari, Ka UPTD se Kec. Bendosari, Ka KUA Kec. Bendosari, Ka Puskesmas Kec. Bendosari, Ka SLTP/Sederajat se Kec. Bendosari, Kades dan Kadus se Kec. Bendosari, Anggota Koramil 12 / Bendosari, Toga, Tomas, Ketua FKPM dan Toda se Kec. Bendosari. Selama kegiatan berlangsung tertib dengan aman.