NOBAR FILM G 30 S/PKI JAJARAN KODIM 0726/SUKOHARJO

Sukoharjo (25/09/17) Bertempat di lapangan tennis Makodim, Kodim 0726/Sukoharjo menggelar acara Nonton Bareng Film G 30 S/PKI pada hari Sabtu (23/09) yang dimulai pada pukul 07.30 WIB. Acara ini nobar ini dipimpin oleh Kapten Inf Wahono (Danramil 01 Sukoharjo).

Kegiatan ini dihadiri sekitar 750 orang terdiri atas masyarakat di sekitar makodim, Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB), tokoh masyarakat, tokoh pemuda, Pemuda Pancasila, MTA, LDII dan Muhammadiyah. Meski dengan hanya menggunakan alas tikar, namun tidak mengurangi antusiasme warga untuk nobar film tersebut hingga meluber keluar area lapangan tennis. Hingga berita ini diturunkan di wilayah Kodim 0726/Sukoharjo sudah terhitung sekitar 9.440 orang terkumpul menyaksikan film besutan almarhun Arifin C. Noor yang fenomenal ini.

Dokumentasi di Makodim

Acara Nobar ini adalah merupakan kegiatan untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2017. Kegiatan ini sesuai dari arahan Komando atas, baik dilaksanakan  di Makodim maupun di wilayah Koramil jajaran Kodim 0726/Sukoharjo dan pelaksanaannya sudah dimulai sejak beberapa hari yang lalu dan hingga tanggal 25 September ini telah dilaksanakan di 38 lokasi. Koramil 01 Sukoharjo menggelar Nobar di 4 lokasi, Koramil 02 Nguter 2 lokasi, Koramil 03 bulu 2 lokasi, Koramil 04 Tawangsari 4 lokasi, Koramil 05 Weru 4 lokasi, Koramil 06 Kartasura 1 lokasi, Koramil 07 Gatak 3 lokasi, Koramil 08 Baki 3 lokasi, Koramil 09 Gorogol 4 lokasi, Koramil 10 Mojolaban 5 lokasi, Koramil 11 Polokarto 2 lokasi dan Koramil 12 Bendosari 4 lokasi.

Dokumentasi di beberapa Koramil Jajaran





Kegiatan Nobar film G 30 S/PKI dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila ini berlangsung di masing-masing wilayah berjalan dengan tertib aman dan terkendali tanpa hambatan dan gangguan apapun berkat kerjasama dan sinergi seluruh instansi dan peran serta seluruh masyarakat. Berbekal Laptop, projector, layar dan file film yang sudah disiapkan, kerjasama yang sinergis di lapangan antara Babinsa, Babinkamtibmas dan para pamong desa maupun perangkat RT/RW sangat berperan atas acara kelancaran acara.









Pada setiap titik lokasi Nobar di Koramil jajaran, antusiasme para pamong desa, perangkat RT/RW dan seluruh lapisan mayarakat sangat terasa, terbukti tanpa publikasi yang berarti, berduyun-duyun datang masyarakat, karang taruna, ibu-ibu rumah tangga para siswa dan pelajar menyaksikan kegiatan Nobar ini dengan penuh kesadaran.



Pemutaran film ini dimaksudkan untuk mengenang kembali sejarah perjuangan bangsa, khususnya sejarah pemberontakan PKI yang sudah beberapa kali melaksanakan makar atas negara dan bangsa Indonesia. Film G 30 S /PKI adalah visualisasi sejarah bahwa Indonesia pernah mengalami sejarah kelam akibat kepentingan yang ingin mengubah idiologi Pancasila, dan mengajarkan kepada Generasi Muda bahwa sejarah G 30 S/PKI merupakan sejarah buruk yang tidak boleh terulang kembali. Kegiatan ini juga untuk mengingatkan kita semua agar selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap bangkitnya kembali komunis di negeri ini. Harapannya, dengan ditontonnya film ini, maka rasa cinta terhadap Pancasila sebagai dasar ideologi semakin kuat karena menjadi landasan negara dalam menjalankan cita-cita luhur para pendiri bangsa dan negara ini.