BUPATI SUKOHARJO AWALI PEMBANGUNAN BETONISASI JALAN



Rabu (05/04/2017)   Dalam rangka Program TMMD Reguler ke 98 Tahun 2017 yang dilaksanakan di Desa Tegalsari Kec. Weru sasaran fisik merupakan sasaran utama dalam program tersebut.   Bupati Sukoharjo H Wardoyo Wijaya, SH, MH yang didampingi Danrem 074/Warastratama Kolonel Inf Maruli Simanjuntak, M. Sc dan Dandim 0726/Sukoharjo Letkol Inf Taufan Widiantoro, S,I,P bersama-sama masyarakat mengawali pembangunan Betonisasi jalan di lokasi proyek TMMD Reguler ke 98 Tahun 2017.

Dengan mendorong gerobak yang berisi adukan semen, ketiga pemimpin tersebut  secara simbolis mengawali pengerjaan Betonisasi yang terus dilanjutkan masyarakat bersama-sama  TNI.

Dalam kesempatan tersebut Danrem 074/Warastratama Kolonel Inf Maruli Simanjuntak, M.Sc dalam keterangannya menyampaikan TMMD ini sudah banyak tambahan-tambahan sasaran yang semua itu untuk kesejahteraan masyarakat, dengan mengajak dinas-dinas lain kita dapat menambah kegiatan-kegiatan, disitu ada penyuluhan narkoba, kewarganegaraan, ketrampilan dan masih banyak lagi kegiatan lain.
Jadi bukan hanya wujud nyata dari pembangunan jalan dan pembuatan segala macam sasaran, tapi juga kegiatan-kegiatan  lain yang dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Banyak hal kegiatan untuk mengangkat ekonomi masyarakat antara lain pembangunan jalan untuk memperlancar transportasi dalam memasarkan hasil pertaniannya serta perbaikan saluran pengairan untuk meningkatkan pertanian.

Dandim 0726/Sukoharjo Letkol Inf Taufan Widiantoro, S.I.P juga menambahkan pelaksanaan dalam sasaran fisik TMMD ini salah satunya pembangunan betonisasi jalan yang menghubungkan Ds. Tegalsari dengan Ds. Grogol Kec. Weru sepanjang 800 M dengan talud jalan kanan kiri sepanjang 400 M, kemudian disamping itu ada juga pengecoran, pengurukan dan pengaspalan jalan dengan panjang variatif antara 100 sampai dengan 500 M, kemudian dengan berkoordinasi dengan dinas kesehatan bisa menambah jambanisasi yang semula hanya 3 tempat, sekarang menjadi 25 tempat, pos kamling 1 buah dan rehab masjid 2 buah yang satu pengecatan dan yang satunya lagi pembuatan kamar mandi/tempat wudlu.
Disamping itu juga masih ada kegiatan non fisik yang berkaitan dengan wawasan kebangsaan, bela negara, penyuluhan kesehatan, narkoba, sadar hukum dan sebagainya.
Dalam penggunaan Dana Anggaran yang direncanakan sebesar Rp. 335 juta, alhamdulillah sampai pembukaan ini Pemda bekerjasama dengan Kodim 0726/Sukoharjo hasil koordinasi sudah mencapai Rp. 541 juta, jadi dana ini sudah melampaui ketentuan yang telah ditetapkan oleh Mabesad diatas Rp. 500 juta.
Dengan semakin dirasakannya manfaat TMMD, diharapkan Pemda dengan berkoordinasi Kodim 0726/Sukoharjo nanti bisa menganggarkan dan mengalokasikan proyek-proyek dengan nilai yang lebih besar, sasaran yang lebih banyak dan tentunya masyarakat akan lebih merasakan dan lebih dapat berinteraksi dengan TNI, tambahnya.

Dengan diawalinya pembangunan betonisasi jalan oleh Bupati Sukoharjo, berarti proyek TMMD Reguler ke 98 tahun 2017 secara resmi telah dimulai.