KODIM 0726 SUKOHARJO BANGUN JAMBAN UNTUK MASYARAKAT



Senin ( 7/9/15) Untuk mensukseskan program “ Indonesia sehat”  Kodim 0726 Sukoharjo mencanangkan program satu juta jamban. Program sejuta Jamban merupakan program penyediaan sarana sanitasi jamban sehat (hygiene sanitation) berbasis masyarakat. Serta, meningkatkan kesadaran masyarakat untuk stop buang air besar (BAB) sembarangan. Program stop BAB sembarangan dilakukan melalui kegiatan pembuatan jamban keluarga, jamban komunal serta penyuluhan untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat akan pentingnya kesehatan lingkungan.

Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Riyanto SIP Dalam sambutannya mengatakan “ Kegiatan program satu juta jamban yang di laksanakan Kodim mengandeng pelaku usaha maupun perusahan yang ada di Sukoharjo. Pengusaha/ perusahaan memiliki tanggung jawab sosial perusahaan atau corporate social responsibility (CSR) harus bisa memberikan manfaat yang sistematis bagi masyarakat dan pembangunan sosial. Program ini juga bisa membantu pemerintah dalam mengentaskan kemiskinan. Ada potensi besar untuk anggaran CSR dari perusahaan swasta yang dapat dimanfaatkan untuk mempercepat upaya pemerintah mengentaskan kemiskinan dan pembangunan. Sejumlah industri, antara lain PT Sritex, Konimex, Bati keris, Hartonomall  dan PT Typontex  telah ikut berpartisifasi menyalurkan dana CSR untuk program satu juta jamban, saya berharap bisa lebih banyak lagi pihak swasta yang berpartisifasi , Ada banyak kegiatan CSR yang bisa dikembangkan pada masa mendatang di daerah. Sebagai contoh, program pemberdayaan bagi masyarakat setempat dalam bentuk keuangan mikro, peningkatan fasilitas kesehatan, perumahan, air dan sanitasi, serta pertanian dan kehutanan,” kata Dandim.

Pada  kegiatan kali ini Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Riyanto SIP menyerahkan 183 buah closet jongkok dan 4 jamban komunal kepada perwakilan masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sukoharjo Dr. Guntur Subiyantoro mengatakan “Kami sangat mengapresiasi kegiatan TNI yang mendukung program Dinas Kesehatan salah satunya  program satu juta jamban yang di laksanakan Kodim untuk keluarga miskin yang belum punya jamban. Seperti kita ketahui Kabupaten Sukoharjo di lintasi Sungai Bengawan Solo dan masih banyak prilaku masyarakat kita yang buang air di sungai. Dari 167 desa baru 25 desa yang di nyatakan bebas dari buang air besar sembarangan   Diharapkan dengan dibangunnya jamban tersebut, bisa meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat. Kodim 0726 Sukoharjo selama ini mempunyai potensi menjadi inisiator dan fasilitator pembangunan di bidang kesehatan  dalam prakteknya TNI telah membuktikan hal tersebut dalam bidang Keluarga Berencana, Pertanian, Kesehatan dan lain-lain. Program ini berguna untuk meningkatkan kesehatan lingkungan bagi masyarakat, lingkungan di daerah akan baik dan tidak tercemar dengan kotoran manusia yang dibuang sembarangan. Hal yang sangat penting, sebenarnya bagaimana menyadarkan masyarakat agar peduli dengan kesehatan dan kebersihan lingkungan. Masyarakat harus diberikan penyadaran agar tidak membuang kotoran secara sembarangan. Dengan adanya program tersebut diharapkan masyarakat semakin memahami perilaku hidup bersih dan sehat, karena penyebaran berbagai penyakit akibat lingkungan kotor akan semakin berkurang sehingga akan semakin meningkatkan produktifitas dan kualitas sumber daya manusia”. tegasnya