PERTEMUAN RUTIN PERSIT KCK CABANG XLVII


Jum’at (11/07)  Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XLVII Dim 0726 Koorcab Rem 074 PD IV/Diponegoro Ny. Riyanto memimpin pertemuan rutin anggota yang dilaksanakan di Aula Makodim 0726/Skh.  Pertemuan rutin yang bertepatan dengan bulan Ramadhan tahun ini seluruh anggota Persit tidak menggunakan  pakaian seragam Persit (PSH), melainkan menggunakan busana Muslimah.
Dalam pertemuan ini, seluruh anggota juga ikut mendengarkan tausyiah yang disampaikan oleh Ustadah Ibu Endang Imroni, S.Ag dengan thema "Hikmah Puasa Ramadhan" 

Kegiatan tausyiah selesai dilanjutkan dengan pertemuan rutin yaitu Arisan anggota Persit  Kartika Chandra Kirana Cabang XLVII Dim 0726 Koorcab Rem 074 PD IV/Diponegoro.