PEMBERIAN ATENSI KEPADA ANAK ANGGOTA BERPRESTASI


Selasa (06/05)  Sebagai ungkapan rasa bangga dan ucapan terima kasih atas hasil prestasi yang telah diraih oleh putra-putri anggota Kodim 0726/Sukoharjo khususnya dalam prestasi olah raga Karateka, Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Jimmy Ramoz Manalu memberikan atensi. Pemberian dilaksanakan di lapangan Makodim 0726/Sukoharjo setelah pelaksanaan Upacara bendera Senin pertama (05/05). 

Dalam sambutannya Dandim menyampaikan ikut merasa bangga dan saya ucapkan selamat atas prestasi yang telah diraih oleh anak-anak, ini akan membawa nama baik,  baik keluarga, satuan bahkan nama baik Kab. Sukoharjo juga ikut terangkat.  Serta saya salut kepada orang tua daripada anak-anak ini yang mana mereka telah mendidik dan memberikan kesempatan kepada anaknya untuk berprestasi.  Kepada anak-anak Dandim juga berpesan “Jangan hanya cukup puas sampai disini saja, tetap tingkatkan belajar dan berlatih  terus, raih prestasi kalian setinggi-tingginya, tegasnya.

Adapun nama-nama anak berprestasi antara lain :
1.  Empi Wangsa Putri, (13 th), Siswi klas 7 F SMP N 1 Gatak , sebagai Juara II Kata Perorangan Putri SLTP pada Olympiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tk. SLTP di Jawa Tengah Tahun 2014. (Putri Koptu Andi Liston Babinsa Ramil 08/Baki Dim 0726/Sukoharjo)
2.   Kalyana Falen Danaswara, (10 th) Siswi Klas 4 SD IT Al Kautsar Gumpang, sebagai Juara II Pra Pemula Putri Kejuaraan Karate Karesidenan Surakarta Tahun 2014.  (Putri Koptu Wisnu Prihanto, Babinsa Ramil 06/Kartasura Dim 0726/Sukoharjo).
3.   Nabila, (11 th), Siswi klas 5 SD N Pabelan Kartasura, sebagai Juara I Kata Perorangan Putri SLTP pada Olympiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) di Jawa Tengah Tahun 2014. (Putri Serda Purwanto, Babinsa Ramil 06/Kartasura Dim 0726/Sukoharjo).
4.   Tegar Bayu Pamungkas, (11 th), Siswa klas 5 SD N Ponowaren 2 Tawangsari, sebagai Juara II Kelas Khusus Komite 30 Kg Pra Pemula Putra pada Kejuaraan Karate Karesidenan Surakarta 2014 di GOR Manahan. (Putra Serma Didik Haryanto,  Babinsa Ramil 04/Tawangsari Dim 0726/Sukoharjo).
5.   Dwi Wahyu Utomo, (15 th), Siswa klas XI MTS Muh Tawangsari, sebagai Juara I Kelas Khusus Komite 57 Kg Kadet Putra pada Kejuaraan Karate Karesidenan Surakarta 2014 di GOR Manahan. (Putra Serma Didik Haryanto,  Babinsa Ramil 04/Tawangsari Dim 0726/Sukoharjo).
6.    Aldona Daffa Nadaa Nabilah, (9 th) Siswi MI Muhammadiyah Sidowayah Weru , sebagai juara I Kumite usia dini putri 25 kg pada kejuaraan daerah INKAI tingkat Jateng dan juara I kumite usia dini putri 25 kg Piala walikota Surakarta Forki se-Karesidenan Surakarta di GOR Manahan Solo.                                          
(Putra Pelda Heri Purwanto, Bamin Unit Intelijen Dim 0726/Sukoharjo).

Selesai  menyerahan atensi Dandim 0726/Sukoharjo beserta anak-anak dan orang tuanya  foto bersama di depan Makodim 0726/Sukoharjo.

(Si. Bajaj/HA)