SELEKSI O2SN FORKI KAB. SUKOHARJO


Rabu (08/05)   Bertempat di Aula Makodim 0726/Sukoharjo FORKI Kab. Sukoharjo mengadakan seleksi Olympiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) Tahun 2013 Tingkat Kabupaten Sukoharjo yang diikuti oleh 29 orang siswa SLTA sekab. Sukoharjo.  Dalam pelaksanaan seleksi tersebut dipertandingkan Kata perorangan dan Komite + 61 Kg putra dan Putri.
Di ruang kerjanya Ketua FORKI Kab. Sukoharjo Letkol Inf Jimmy Ramoz Manalu menyampaikan Kegiatan seleksi ini merupakan kegiatan dalam mencari dan mempersiapkan para dojo dari kalangan pelajar yang nantinya akan diikutkan dalam seleksi O2SN tingkat Propinsi Jateng selanjutnya dari para dojo yang lolos di Tingkat Propinsi akan mewakili Propinsi Jateng dalam Olympiade Olahraga Siswa Nasional di Jakarta yang akan dilaksanakan sekitar bulan September 2013.  Untuk pelaksanaan seleksi di tingkat Propinsi sendiri sampai sekarang belum ada pemberitahuan dari FORKI Propinsi Jateng.  Harapan saya kepada seluruh peserta yang lebih penting  jadikan event ini sebaik-baik untuk mengukir prestasi, menimba pengalaman dan jadikan untuk mempererat tali persaudaraan antar sesama karateka.
Dari hasil pelaksanaan seleksi tersebut diperoleh peserta dojo yang akan diikutkan dalam seleksi Tk.Propinsi Jateng antara lain :

Kata Perorangan Putra An. Sdr. Luther dari SMA N Bulu.
Kata Perorangan Putri An. Sdri. Safitri dari SMA N 1 Kartasura.

Kumite – 61 Kg Putra An. Faishal dari SMA N 2 Sukoharjo
Kumite – 61 Kg Putri An. Ratna dari SMA N 2 Sukoharjo

Kumite + 61 Kg Putra An. Jepry dari SMA N 1 Kartasura.
Kumite + 61 Kg Putri An. Silvia dari SMA N 1 kartasura.