Kamis (29/11) Guna
mengingatkan kembali akan kekejaman dan pengkhianatan PKI serta untuk mengantisipasi rmunculnya kembali faham komunis di Indonesia Kodim 0726/Sukoharjo menyelenggarakan sosialisasi bahaya latent Komunis dan Faham Radikalisme kepada seluruh anggota Kodim 0726/Sukoharjo baik Militer maupun PNS di Aula Makodim 0726/Sukoharjo dengan penyaji Materi Pasi Inteldim 0726 Sukoharjo Kapten Inf Miran.
Kegiatan
tersebut bertujuan agar seluruh anggota serta seluruh komponen bangsa mampu mengambil langkah yang tepat, terukur dalam menjaga dan mengamankan keselamatan bangsa dan Negara Kesatuan Republik Indonesia serta untuk mengantisipasi bangkitnya kembali faham komunisme di Indonesia dengan memakai gerakan baru dan wajah baru. Kondisi sekarang bangsa Indonesia dalam keadaan krisis, baik moral, persatuan dan kesatuan bangsa, krisis kepercayaan terhadap pemerintah/pejabat negara, sehingga kondisi seperti itu sangat mudah untuk disusupi dan dipengaruhi oleh kelompok-kelompok tertentu khususnya Eks Komunis yang ingin mengepakkan sayapnya kembali di bumi Nusantara, Kita jangan sampai lengah dan harus tetap waspada terhadap munculnya kembali faham komunis dan faham radikal.