Selasa (05/06/2012) Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional (HAN), Dinas Pendidikan Kabupaten Sukoharjo menggelar pagelaran akbar “Ajang Kreativitas Anak Usia Dini”. Ajang Kreativitas tersebut diselenggarakan di Gedung Budi Sasono Sukoharjo, dan diramaikan oleh ribuan anak PAUD se-Kabupaten Sukoharjo.
Kegiatan Hari Anak Nasional (HAN) di hadiri Bupati Sukoharjo H Wardoyo Wijaya SH.MH beserta istri, Dandim 0726 Sukoharjo Letkol Inf Jimmy Ramoz Manalu beserta istri, serta pejabat teras lingkungan Pemkab Sukoharjo.
Bupati Sukoharjo H Wardoyo Wijaya SH.MH dalam sambutannya mengatakan setiap komponen bangsa harus memberikan perhatiannya, kepeduliannya, kasih sayangnya dan dukungannya kepada seluruh anak bangsa, sehingga anak-anak Indonesia dapat merasakan indahnya hidup di tanah air republik kita tercinta Indonesia. Tema Hari Anak Nasional tahun ini yaitu "Bersatu Mewujudkan Indonesia Ramah Anak" dengan sub tema "Saya Anak Indonesia Beriman, Jujur, Cerdas, Sehat, Berakhlak Mulia dan Berprestasi"
Ajang kreativitas anak usia dini akan dibuka langsung oleh Bupati Sukoharjo Wardoyo Wijaya. Selain itu, pada acara seremonial pembukaan, iringan kedatangan Bapak Bupati dan Muspida berjalan kaki dari Rumah Dinas Bupati, dikawal dengan marching band PAUD FIRDAUSY dari Kec. Sukoharjo dan bendera raksasa. Kemudian setelah sampai di Gedung Budi Sasono, Kemudian sambut dengan Sukoharjo Tradisional Festival, aksesoris dan kostum batiknya semua asli sukoharjo,”
Adapun beberapa jenis ajang kreativitas anak usia dini, di antaranya mengelompokkan biji-bijian, halang rintang, estafet gembira, terampil berpakaian, kreasi keping geometri, bakiak, geguritan, melukis tampah dan konser alat dapur.
Siti Nurngaeni, Kabid PNFI Dinas Pendidikan Kabupaten Sukoharjo mengatakan, “Dengan ajang ini, kita dapat mengetahui tingkat kreativitas anak, memberikan wahana baru pada anak, menumbuhkan solidaritas anak usia dini, dan tentunya sebagai persiapan ajang kreativitas tingkat Provinsi Jawa Tengah,”